Search

Kemkominfo Pastikan Semua Area Asian Games 2018 Punya Akses Internet

Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) terus berusaha meyakinkan masyarakat tentang jaminan akses telekomunikasi, terutama internet, selama Asian Games 2018 berlangsung.

Telkom Grup sebagai penyedia utama jaringan telekomunikasi memberikan layanan dengan format video, internet, dan phone (VIP) di seluruh area Asian Games berlangsung, mencakup bandara internasional, tempat acara dan media center.

Diungkapkan Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Rudiantara, jaminan akses layanan ini tidak hanya untuk mempermudah proses telekomunikasi, tapi juga untuk memberikan impresi baik tentang Indonesia kepada para peserta Asian Games.

"Ini merupakan penyediaan TIK (Teknologi Informasi dan Komunikasi) paling besar dan kompleks di Indonesia. Bersama ini, kami juga sekaligus ingin memberikan impresi bahwa kualitas infrastruktur kita tidak kalah dengan negara-negara lain," ungkap Rudiantara saat ditemui di Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (26/7/2018).

Rudiantara menekankan bahwa infrastruktur telekomunikasi dapat menjadi warisan dan meninggalkan impresi yang baik untuk Asian Games 2018. Acara pembukaan pada bulan depan pun bisa menjadi salah satu momen yang dimanfaatkan untuk membuktikannya.

"Skenarionya bakal dihadiri 80 ribu-90 ribu penonton (acara pembukaan). Untuk itu, Telkom akan menyediakan bandwidth hingga 10Gbps dengan cadangan hingga empat kali lipat," tutur pria yang akrab disapa Chief RA tersebut.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/tekno/read/3601205/kemkominfo-pastikan-semua-area-asian-games-2018-punya-akses-internet

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kemkominfo Pastikan Semua Area Asian Games 2018 Punya Akses Internet"

Post a Comment

Powered by Blogger.