Search

Go-Jek Buka-bukaan Alasan Ekspansi ke 4 Negara

Liputan6.com, Jakarta - Ekspansi Go-Jek ke luar Indonesia semakin mantap. Perusahaan bahkan memastikan ekspansi ke empat negara tetangga di wilayah Asia Tenggara. Keempat negara itu yakni Singapura, Filipina, Thailand dan Vietnam.

Chief Corporate Affairs Go-Jek Nila Marita mengungkapkan, keinginan perusahaan untuk melakukan ekspansi adalah agar lebih banyak negara merasakan manfaat positif kehadiran perusahaan ini.

Dengan begitu, akan memberikan dampak luas bagi semua kalangan baik bagi konsumen yang menginginkan layanan yang cepat dan kompetitif, maupun mitra pengemudi yang mencari penghasilan tambahan.

"Yang jelas kenapa Go-Jek ingin berekspansi karena kita melihat cukup dengan teknologi inovasi ini. Visi kita untuk membantu para mitra meningkatkan kesejahteraannya kan alhamdulilah sudah mulai keliatan ya dengan posisi Go-Jek aplikasi terbesar di indonesia," kata Nila saat ditemui di Jakarta, Kamis (26/7).

Nila mengatakan, cara terbaik dalam melakukan ekspansi internasional yaitu dengan cara bermitra dengan tim lokal yang bertalenta, punya visi sama, serta memahami cara terbaik untuk melayani kebutuhan negara.

"Nah, kita melihat ingin mereplikasi bagaimana Go-Jek bisa membantu mitra, membantu konsumen terutama dalam kehidupan sehari-hari. Melalui teknologi bisa, dirasakan oleh masyarakat di negara-negara lain yang terutama karakter negaranya sama dengan Indonesia, gitu kan," imbuhnya.

Lebih lanjut, Nila mengatakan sejauh ini Go-Jek sendiri sudah memiliki perusahaan di Vietnam dan Thailand.

Di Vietnam sendiri bernama GoViet, sedangkan untuk di Thailand bernama Get.

"Memang kita sudah sempat berencana keempat negara semuanya berjalan. Persiapannya sudah berjalan secara paralel. Nanti detailnya tunggu tanggal mainnya ya di sana seperti apa," tandasnya.

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/tekno/read/3601024/go-jek-buka-bukaan-alasan-ekspansi-ke-4-negara

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Go-Jek Buka-bukaan Alasan Ekspansi ke 4 Negara"

Post a Comment

Powered by Blogger.