:strip_icc():format(jpeg)/liputan6-media-production/medias/2132431/original/081667600_1525312878-IMG-20180503-WA0002.jpg)
Liputan6.com, Jakarta - Neymar melebarkan pengaruhnya ke industri elektronik sebagai Global Brand Ambassador TCL, perusahaan elektronik Tiongkok.
TCL membangun kerja sama dengan Neyman Jr. untuk menyasar penggemar sepak bola dalam rangka mempromosikan produk TV pintar unggulan mereka, yaitu TCL QLED TV X6, dan TCL 4K UHD TV P6.
"Para penggemar menonton saya bermain sepak bola di TV dan saya juga menikmati olahraga di TV TCL di rumah bersama keluarga dan teman-teman. Saya tahu kemitraan dengan TCL akan menjadi perjalanan yang sangat menghibur," ungkap Neymar seperti yang dikutip dari rilis resmi TCL, Kamis (3/5/2018).
Kevin Wang, Wakil Presiden Senior TCL Corporation dan CEO TCL Multimedia menekankan kerja sama dengan Neymar sudah sesuai dengan semangat TCL yang menggemari olahraga.
"Kami senang bekerja sama dengan Neyman Jr. dan menawarkan kepada konsumen pengalaman menonton yang mendalam untuk merangkul olahraga yang mereka sukai pada musim panas ini dengan produk TV pintar kami," ujar Wang.
Neyman memulai promosi iklan produk TCL di kota kelahirannya, Sao Paulo, Brazil. Tidak hanya di Brazil, kemitraan Neymar dan TCL akan terintegrasi dalam merek global dan strategi pemasaran perusahaan itu.
Tidak hanya TV pintar saja, TCL pun segera meluncurkan kampanye video eksklusif bersama Neymar untuk promosi produk mereka yang lain seperti mesin cuci, lemari es, dan produk rumah lainnya.
https://www.liputan6.com/tekno/read/3498764/tcl-gaet-neymar-bidik-penggemar-sepak-bolaBagikan Berita Ini
0 Response to "TCL Gaet Neymar Bidik Penggemar Sepak Bola"
Post a Comment