Suara.com - Baru-baru ini, Meizu merestrukturisasi operasi internalnya, seperti dengan presiden Meizu Jack Wong mengatakan bertanggung jawab atas Litbang untuk ponsel kelas atas sementara divisi Blue Charm akan diawasi oleh VP Li Nan.
Kini, kabar terbaru adalah pabrikan akan menghadirkan ponsel layar penuh yang akan hadir pada 2018. Hal ini sinkron dengan apa yang disampaikan Presiden Meizu Jack Wong, dimana dirinya menyampaikan bahwa tidak ada telepon layar penuh yang akan datang dari Meizu tahun ini.
Menurut laporan tersebut, ponsel layar penuh Meizu akan memakan waktu satu tahun untuk diproduksi. Kabarnya, akan dijual sekitar 4000 Yuan atau sekitar Rp7 jutaan.
Perangkat ini diperkirakan memiliki desain yang menakjubkan, seperti yang digunakan pada Samsung dan Apple. Untuk prosesornya, ponsel bezel-less Meizu akan menggunakan chip andalan Qualcomm.
Selain disain yang perlu disiapkan, Meizu juga butuh waktu untuk menyesuaikan internal dengan prosesor Qualcomm. Pada dasarnya, bocoran desain Meizu jarang terjadi. Sehingga jika sampai terjadi, kemungkinan besar jika hal tersebut benar adanya. [Gizmo China]
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Rumor, Meizu bakal Rilis Smartphone 'Bezel-less' Tahun Depan"
Post a Comment