Suara.com - Seorang pengamen asal Boston, Amerika Serikat, menjadi perbincangan hangat di kalangan netizen baru-baru ini. Apa pasal?
Dalam sebuah video yang diunggah akun @danrem, seorang pengamen tampak melakukan pertunjukan di sebuah stasiun kereta bawah tanah di Boston.
Uniknya, pengamen itu memakai saxophone untuk memainkan lagu kebangsaan, Indonesia Raya. Pengamen berkulit hitam itupun tampak membawakan lagu Indonesia Raya dengan fasih.
Pengamen itu tampaknya memang telah rutin memainkan lagu kebangsaan nasional dari banyak negara. Pasalnya, terdapat banyak stiker negara yang tertempel di tempat dia menyimpan saxophone-nya.Tweet tentang aksi pengamen itupun kini sudah di-retweet lebih dari 3.000 pengguna, dan mendapatkan lebih dari 2.000 likes.
"Salah satu lagu kebangsaaan terbaik yang pernah diciptakan," kicau pemilik akun @dwicarta.
"Lagu ini selalu merdu dan membakar semangat," kicau yang lain, @ozanylah.
"Gue merinding," tutur akun @harrisfajri.
Berikut, video pengamen Boston membawakan Indonesia Raya:
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Bikin Merinding! Pengamen di Boston Bawakan Indonesia Raya"
Post a Comment